Terpilih jadi Polda Terbaik di Indonesia, Kapolda Sumut Malah Dikritik Warga Sumut

Table of Contents

Terpilih jadi Polda Terbaik di Indonesia, Kapolda Sumut Malah Dikritik Warga Sumut

JATIM NEWS - Sosok Kapolda Sumut yang ramai dihujat netizen gegara raih penghargaan jadi Polda terbaik Indonesia 2024 di ajang Kompolnas Awards.

Seperti diketahui Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menggelar Kompolnas Awards 2024 sebagai bentuk apresiasi kepada satuan wilayah di Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang menunjukkan kinerja terbaik dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.

Acara ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Kompolnas, Hadi Tjahjanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet, banyak yang penasaran dengan sosok Kapolda Sumut yang menerima penghargaan sebagai Polda terbaik di Indonesia di ajang Kompolnas Awards 2024.

Lantas siapakah sosok Kapolda Sumut yang kini menjadi sorotan usai mendapat penghargaan jadi Polda terbaik Indonesia di ajang Kompolnas Awrads 2024.

Melansir, p2k.stekom.ac.id, ia lahir pada Tanggal 8 Maret 1967.

https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Agung_Setya_Imam_Effendi

Karier Irjen Agung telah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.

Perwira tinggi Polri yang dilantik sejak 24 Juni 2023 ini sekarang mengemban amanat sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara.

Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Asisten Operasi Kapolri.

Diketahui, Irjen Agung diketahui masuk Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) Tahun 1988.

Ia juga masuk dalam Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer (PTIK).

Agung lalu melanjutkan pendidikan di Sekolah Staf dan Pimpinan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polisi Republik Indonesia (SESPIM)

Hingga ia masuk Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (SESPIMTI)

Agung berpengalaman dalam bidang reserse.

Mengutip Tribun Bengkulu, berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah Agung jabat. Tahun 1988, ia sudah bergabung menjadi anggota polisi di Pamapta Polres Salatiga. Setahun berikutnya ia bertugas di KBO Polres Salatiga.

Tahun 1992, ia menjadi Kasat Reskrim Polres Salatiga. Setelahnya Agung dipercaya menjabat sebagai Kapolsek Bawen dan Kapolres Bengkulu.

Lalu pada 2010, Agung bertugas sebagai Kanit III Dit II/ Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri. Selang setahun, pada 2011, ia dipercaya menjadi Kasubdit III Dirtipideksus Bareskrim Polri.

Tahun 2014, Agung menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri. Ia lalu dipercaya untuk mengemban tugas sebagai Wadirtipideksus Bareskrim Polri, Dirtipideksus Bareskrim Polri yahun 2016 hingga 2018.

Ketika tahun 2018 ia menjadi Deputi VI Bidang Intelijen Siber BIN. Pada tahun 2019, Irjen Agung diangkat menjadi Kapolda Riau selam dua tahun.

Agung lalu dimutasi dan menjadi Asops Kapolri pada Tahun 2021. Kini ia dirotasi dan menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Utara.

Respon Warga Sumut Jadi Sorotan

Polda Sumatera Utara (Sumut) raih penghargaan sebagai Polda terbaik di Indonesia dalam acara Kompolnas Award 2024, respon warga Sumut jadi sorotan.

Diketahui Kompolnas Awards 2024 dilangsungkan di Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, pada hari Rabu (17/7/2024) lalu.

Adapun Polda Sumut meraih penghargaan sebagai Polda Terbaik di Indonesia dalam Kompolnas Award 2024.

Namun yang menjadi sorotan adalah warga Sumatera Utara yang justru tak mendukung adanya penghargaan yang didapat oleh Polda Sumut.

Respon warga Sumut yang kurang menyenangkan atas penghargaan Polda Sumut ini terlihat melalui kolom komentar di akun instagram @buletinmedan.

Dalam akun tersebut banyak sekali warga Sumut yang menghujat penghargaan yang didapatkan oleh Polda Sumut.

Bahkan warga Sumut mengatakan harusnya, pihak panitia yang mneyelaenggarakan acara ini harsu melihat ke lapangan secara langsung.

'Karena tidak sesuai dengan fakta dilapangan. kalau kau ke Medan beli makanan di rumah makan padang pake motor, terus kau parkir pake kunci ganda juga, hilang itu motor.. belum lagi kalau kau lapor, syukur-syukur di follow up, kalau engga.. ikhlaskan lah," tulis akun @ap******

"tergantung Terbaiknya di bidang apa kan, Dah dijuluki Gotham City, berarti Sumut itu uda ga beres, malah dpt penghargaan, ini penghargaan untuk NYINDIR apa gmn," tulis akun @bo*****

"Tertawalah sebelum tertawa itu di larang, bravo warga medan," tulis akun @e****

"Hahahahahaha tanya donk sm masyarakat biar tau siapa yang berpretasi," tulis akun @da******

Peraih Penghargaan di Kompolnas Award 2024

Melansir dari laman resmi kompolnas.go.id, Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menggelar Kompolnas Awards 2024 sebagai bentuk apresiasi kepada satuan wilayah di Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang menunjukkan kinerja terbaik dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.

Acara ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Kompolnas, Hadi Tjahjanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Penghargaan Kompolnas Awards 2024 dibagi menjadi 4 kategori, yaitu:

  1. Kategori Polsek Kategori A dan B
  2. Kategori Polres Kategori A dan B
  3. Kategori Polda Kategori A dan B
  4. Kategori Satuan Kerja (Satker) Mabes Polri

Pemenang Kompolnas Awards 2024 adalah sebagai berikut:

  • Polsek Kelompok A : Polsek Singaraja
  • Polsek Kelompok B : Polsek Tasifeto Barat NTT
  • Polres Kelompok A : Polres Jember
  • Polres Kelompok B : Polres Murung Raya
  • Polda Kelompok A : Polda Sumut
  • Polda Kelompok B : Polda Jambi
  • Satker Mabes : Pusdokes Polri
Sejasa Net